Penulis lahir di Sragen (Jawa Tengah) pada tanggal 22 Februari 1987 dan sejak umur 5 tahun tinggal dan dibesarkan di Pasaman Barat (Sumatera Barat). Mendapatkan gelar Sarjana Kesehatan Masyarakat (SKM) dari Fakultas Kedokteran Universitas Andalas pada tahun 2010. Kemudian melanjutkan studi Magister di department biostatistik dan kependudukan di Fakultas Kesehatan Masyarakat Univeritas Indonesia dari tahun 2012-2014 dengan memperoleh Beasiswa Unggulan Kemenristek DIKTI. Setelah menamatkan studi Magister pada tahun 2014, penulis mengabdi sebagai dosen tetap di Fakultas Kesehatan Masyarakat Universita Andalas. Bidang yang ditekuni adalah biostatistik kesehatan dan epidemiologi penyakit menular.